Komen Drakor : Bussines Proposal

Serial romkom adaptasi webtoon tentang si kaya dan si miskin dengan gimik CEO dan pernikahan palsunya ini cukup generik, tapi masih tetap menghibur.

Nilainya : 2.5/5

Ceritanya standar tropes kisah roman CEO kebanyakan. Sejenis Rich Man Poor Women, Sercetary Kim, dlsb.

Jadi yang diharapkan dari serial ini adalah karakter, gimik, dan komedi romantisnya. Apakah menghibur atau tidak.

Dan menurutku sih cukup menghibur.

Hanya saja alur pola ceritanya sedikit ga imbang. Dimana setengah dari keseluruhan serial diisi ama fase : PDKT dan jadian. Karena pada standar formula cerita romance itu, fase dalam keseluruhan cerita dibagi menjadi 3.

Yaitu : PDKT ke Jadian, Adegan mesra ke muncul masalah, Putus sementara ke balikan lagi dan berakhir ke happy ever after.

Jadi karena di serial ini pasangan tokoh utama baru jadian di eps 8 maka 2 fase sisanya jelas memakan waktu sebentar aja. Alias buru-buru di akhir serial karena masalah durasi. Mana serial ini cuma 12 eps doang. Bukan 16 kaya format drakor umumnya.

Dan ujung-ujungnya fase masalah datang terus balikan dan happy endingnya cuma makan 2 eps terakhir doang. Jadi rasanya kurang greget dan ga puas gitu.

Karakter utama cowoknya tipikal genre CEO. Narsis, Arogan, Esentrik, Pinter, dan lagi dalam situasi harus cari istri. Lengkap dengan istri pura-pura nya. Tak banyak yang bisa dibicarakan lagi mengenai karakter ini. Karena ga cukup beda.

Terus si karakter utama ceweknya juga standar. Mungkin nilai tambahnya di serial ini dia digambarkan cerdas, dan kompeten dalam pekerjaan. Jadi ga terlalu stereotype.

Dan si Sejeong nya Gugudan alias si Hana di The Uncanny Counter itu, di sini jadi keliatan mirip banget ama Yupi. Dia jadi karakter cuek tangguh cocok, jadi ceria ceroboh juga pas-pas aja. Aku suka!

Sisa 2 karakter pendukungnya juga cukup standar namun cukup menghibur. Mereka pasangan yang uwu banget kalau menurutku. Kenapa ga mereka aja yang jadi peran utama. Apa karena kisah cintanya mulus-mulus aja? Apa drakor tidak punya penonton dengan selera Horimiya?

Ya, overall serial ini cukup menghibur sebagai sebuah romkom CEO. Banyak adegan kissingnya. Dan rata-rata cukup romantis. Entah itu pasangan si tokoh utama atau pasangan keduanya.

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.